Vinyl: Serial TV HBO Yang Rock N' Roll

Vinyl menarikmu pada kerasnya perjuangan seseorang dalam pertarungan bisnis musik di tahun 1970-an: penuh tekanan, kekacauan, dan intrik.


www.stereogum.com
www.stereogum.com

Film berawal ketika Richie Finestra (Bobby Cannavale) tersadar di dalam mobilnya. Ia keluar dari mobil dan berjalan sempoyongan-akibat pengaruh heroin-menuju ke sebuah gedung. Dari dalam sana, hingar bingar musik rock terdengar. Ia masuk dan ikut terlarut dalam konser band rock.

Alam pikiran Richie dalam atmosfer konser, yang kemudian terwujud menjadi rangkaian peristiwa tentang hidupnya, yang mengalir dalam alur flashback dua kali secara berurutan.

Flashback Pertama.
Richie adalah seorang pelayan sebuah bar yang sering dikunjungi orang-orang yang berasal dari dunia musik. Di bar itu juga, ia bertemu dengan laki-laki kulit hitam yang memainkan musik blues dengan baik. Richie menjadi manajer laki-laki itu. Namun perusaan rekaman menyuruhnya bernyanyi pop. Single pop itu sukses. Inilah tonggak awal Richie masuk dalam industri musik.

Flashback Kedua.
Richie telah menjadi pemimpin perusahaan rekaman besar bernama American Century namun berada di ambang kebangkrutan. Penyebabnya di antaranya adalah tidak menemukan artis atau band yang bagus untuk diorbitkan dan gagalnya kerjasama dengan sebuah perusahaan rekaman asal Jerman. Ia juga tanpa sengaja terlibat dalam pembunuhan. Semua masalah yang menekannya mengakibatkan konsumsi alkohol, heroin, dan valium semakin tinggi.


www.rollingstone.com
www.rollingstone.com
Fokus cerita film yang diproduseri diantaranya oleh Martin Scorsese dan Mick Jagger ini, tidak hanya tertuju pada Richie saja. Ada juga cerita tentang Jamie Vine (Juno Temple), asisten di departemen A&R American Century, yang membantu band bernama Nasty Bitch untuk rekaman di tempatnya bekerja. Ada juga cerita tentang Zak Yankovich (Ray Romano), kepala promosi American Century, yang stress karena menilai segala tindakan Richie, yang alih-alih menyelamatkan perusahaan, malah semakin dekat dengan kebangkrutan.

Pada Vinyl yang tayang 22 Maret 2016 di HBO, kondisi Richie semakin parah. Konsumsi heroin dan valiumnya semakin membahayakan dirinya. Ia berhalusinasi beraktivitas dengan Ernest, temannya yang sudah tewas pada sebuah kecelakaan. Hal itu membuat Devon Finestra (Olivia Wilde), istrinya, yang pulang ke rumah dengan niat memperbaiki hubungan mereka, justru minggat dan membawa kedua anaknya. Hubungan antara Zak dan Richie juga bertambah kacau setelah Zak mengusir Richie yang terlambat datang ke perayaan barmitzvah anaknya.

"Baca juga sinopsis film The Purge: Anarchy"

Apakah American Century akan kolaps atau Richie yang tewas karena heroin? Saksikan episode selanjutnya setiap malam Selasa di HBO.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Vinyl: Serial TV HBO Yang Rock N' Roll"

Posting Komentar